Faedah Khitan

| |


Selain daripada khitan merupakan perintah syariat agama, khitan pada hakikatnya mengandung ajaran kesucian dan kebersian dari kotoran-kotoran serta penyakit yang mungkin melekat pada kemajuan yang masih ada 'kulup'nya. Dengan khitan, kulup yang menutupi jalan air kencing itu dipotong,sehingga terbuang kotoran yang di timbulkan oleh endapan air kencing.
Dengan itu pula,terdapat kesucian dan kebersihan dibalik pemotongan ringan ujung kelentit kaum wanita dalam khitan.
Lewat pengkhitanan pula,anak di kenakan kepada kesehatan,kesucian dan kebersihan badan,terutama kebersihan alat kelamin. Agar senantiasa terjaga dari najis dan kotoran perilaku.
Selain itu khitan juga dapat mencegah penyakit kelamin. Orang yang tidak khitan kurang kuat selaput lendirnya menahan kuman,sementara orang yang sudah di khitan,kepala zakar selalu terbuka hingga selalu bersinggungan dengan pakaian sehingga kulitnya jadi tebal dan selaput lendirnya jadi lebih kuat menahan masuknya kuman-kuman penyakit.
Semua ahli kelamin sepakat mengatakan bahwa 'kulup' tempat paling disukai 'syipilis' dan praktek khitan pada laki-laki akan mengurangi terjangkit penyakit tersebut antara 25-73%.
Khitan menjadi penting dalam islam,paling tidak dengan mengingat beberapa alasan berikut:
Pertama, untuk membedakan orang islam dari orang kafir, sebagaimana hadits " Barangsiapa yang masuk islam,ia harus berkhitan." (HR. Abu Hurairah).
Template: Santri Kampung (2017)

Designed by: Santri Kampung
Sponsor by: Annabawi FM©